Mendorong pariwisata di Singapura
Tantangan
Pemerintah Singapura ingin mengeksplorasi serta memenuhi kebutuhan pariwisata dan gaya hidup usaha kecil dan menengah (UKM) yang terdampak COVID-19.
Keterlibatan kami
Pada 2020, Visa menandatangani Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding atau MOU) selama 3 tahun dengan Singapore Tourism Board (STB). Kolaborasi STB-Visa berfokus pada dua area strategis untuk menghidupkan kembali industri pariwisata setempat – kemitraan riset dan analisis serta pemasaran bersama.
Hasil
Visa dan STB meluncurkan laporan berjudul “Dampak COVID-19 terhadap Pariwisata di Singapura serta Jalan Menuju Pemulihan dan Transformasi”, yang berisi wawasan data tentang dampak ekonomi dari pandemi serta rekomendasi untuk memacu pemulihan di sektor pariwisata.
Terdapat 2 tahap dalam kemitraan pemasaran Visa dan STB. Tahap 1 menggabungkan #Where You Shop Matters dan #SingapoRediscovers untuk mendorong berbelanja di peritel lokal, sementara Tahap 2 akan berfokus pada pemasaran dan pariwisata internasional.